Pages

Sunday, November 25, 2018

Tips Memilih Tempat Makan di Jakarta Versi Kevindra Soemantri

Liputan6.com, Jakarta - Tempat makan, khususnya di Jakarta, sangatlah banyak. Saking menjamur, Anda mungkin sering kali bingung menentukan lokasi tempat makan, baik saat bersama keluarga, teman, maupun pasangan.

Karenanya, Anda harus menyimak tips memilih tempat makan yang pas di lidah menurut Kevindra Soemantri. Pertama, Anda harus tahu dengan siapa Anda akan pergi makan. Ketahui tipe teman, pasangan, ataupun keluarga yang hendak pergi bersama.

"Jika pergi dengan kerabat yang memiliki jiwa petualang, mungkin cocok jika Anda ajak ke tempat yang hidden gem," ujar Kevindra saat Peluncuran Buku ketiganya, Top Tables: A Food Traveller’s Companion, Sabtu, 24 November 2018, di Black Stage, Plaza Indonesia, Jakarta.

"Kalau kurang ekploratif, bisa datang ke pusat jajan seperti pasar modern ataupun kafe yang memang sudah dikenal reputasinya," tambahnya. Tak hanya itu, Anda juga disarankan memilih tempat yang tidak terlalu berisik karena dapat mengganggu selama kalian mengobrol.

Berani mencoba sesuatu yang baru juga menjadi motif baik bagi Kevin dalam memilih tempat makan. "Urusan enak atau tidak, dinomor duakan, yang penting sudah dicoba," katanya lagi. Terakhir, Anda bisa berdiskusi dengan teman ataupun keluarga yang suka makan untuk berbagi informasi mengenai rekomendasi tempat makan.  (Mariany)

Saksikan video pilihan di bawah ini:

Salah satu tempat tempat yang wajib Anda kunjungi adalah Gwanghamun Square. Kita bisa melihat pemandangan megah Istana Gyeongbok.

Let's block ads! (Why?)

from Berita Hari Ini Terbaru Terkini - Kabar Harian Indonesia | Liputan6.com kaloe berita gak lengkap buka link disamping https://ift.tt/2r3fUNW

No comments:

Post a Comment