Pages

Monday, October 15, 2018

Jangan Copot Alas Kaki... 10 Rahasia dalam Pesawat yang Dikuak Pramugari

Mungkin Anda pernah memperhatikan bahwa ada beberapa penumpang yang suka melepas sepatu, begitu mereka duduk di kursi.

Seorang mantan pramugari membeberkan bahwa hal itu amat berbahaya untuk dilakukan. Mengapa?

Selain menghindari bau kaki yang menyengat dan menyebar ke seluruh kabin, alas kaki adalah sesuatu yang sangat penting ketika pesawat sedang dalam kondisi darurat, meskipun itu bukan merupakan bagian dari informasi keselamatan penerbangan.

Di sisi lain, dia juga membocorkan bahwa dirinya telah menyaksikan semuanya, mulai dari muntahan, darah yang tercecer, hingga makanan yang tumpah dan mengotori karpet pesawat.

"Kami beberapa kali melihat penumpang beranjak dari tempat duduk mereka ke kamar mandi, tanpa mengenakan alas kaki dan kami merasa ngeri karena lantai itu penuh dengan kuman," kata Linda Ferguson, seorang pramugari yang telah bekerja selama 24 tahun.

"Jangan pernah berjalan tanpa alas kaki ke kamar mandi atau dapur, karena terkadang kita menjatuhkan gelas dan mungkin ada pecahan tersebut di sana."

Let's block ads! (Why?)

from Berita Hari Ini, Kabar Harian Terbaru Terkini Indonesia - Liputan6.com kaloe berita gak lengkap buka link disamping https://ift.tt/2PwtfZT

No comments:

Post a Comment